Berita  

Dokter Spesialis RSUDYA Sempat Menunda Pelayanan, Kini Kembali Melayani Pasien

LENSAPOST. NET- Setelah sempat menunda pelayanan poliklinik RSUD Yulidin Away kemarin pada hari Selasa, (22/10) untuk melakukan audiensi kepada pimpinan daerah dalam hal ini sekretaris daerah (Sekda) Kabupaten Aceh Selatan.

Namun Pada Hari ini, Dokter Spesialis RSUD Yulidin Away Tapaktuan, kembali melayani pasien pada poliklinik RSUD Yulidin Away.

dr. Mawarzi Sofyan, Sp.B saat di jumpai di ruang kerjanya. menyatakan Hal ini dilakukan sesuai arahan PJ Bupati Aceh Selatan agar dokter spesialis dapat melayani pasien poliklinik dan PJ Bupati bersedia untuk memberikan solusi serta kepastian mengenai insentif dokter spesialis yang belum terbayarkan.

Seperti yang diberitakan media ini dan dibeberapa media online kemarin, Selasa (22/10) bahwa 35 dokter spesialis di RSUD Yulidin Away melakukan penundaan pelayanan kesehatan di poliklinik dan rawat jalan akibat insentif mereka belum terbayarkan oleh Pemerintah Daerah Aceh Selatan sejak April 2024 sampai dengan Oktober 2024.

“Benar bahwa Pj Bupati Aceh Selatan telah bersedia untuk memfasilitasi proses audiensi kepada beliau sekembalinya dari dinas luar kota. Alhamdulillah kemarin pak Pj mengatakan langsung kepada kami via telepon bahwa sepulang beliau dari dinas luar kota akan memfasilitasi untuk permasalah insentif para dokter spesialis ini”, Katanya, Rabu 23 Oktober 2024.

Pada kesempatan itu, salah seorang pasien poli bedah yang berasal dari Keudai Runding Kecamatan Kluet Selatan Ibnu Umar ketika dimintai keterangan oleh media ini mengatakan bahwa dia kemarin Selasa (22/10) pergi berobat jalan di poli bedah, namun sampai dengan waktu zuhur tiba, dokter yang tunggu tidak muncul,

“kami tidak mengetahui bahwa kemarin dokter spesialis tidak melayani pasien untuk sementara waktu, maka hari ini kami kembali datang untuk berobat ke RSUD Yulidin Away,” Katanya

Alhamdulillah hari ini pelayanan sudah normal bahkan lebih cepat dari hari biasanya.

Sementara itu Direktur RSUD Yulidin Away dr. Syahmadi, Sp.PD melalui Kabid Pelayanan dr. Ikram mengatakan Alhamdulillah para dokter spesialis hari ini sudah kembali melakukan pelayanan kesehatan kepada masyarakat seperti biasa, kami harapkan kepada seluruh dokter spesialis untuk tidak melakukan tindakan tidak masuk/melayani pasien di poliklinik karena dapat mengganggu pelayanan kesehatan kepada masyarakat kabupaten Aceh Selatan. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *