Petinggi Golkar di Aceh Ramai-Ramai Cari Dukungan Gerindra

Kolase foto, Partai Gerindra dengan Partai Golongan Karya (Golkar)

LENSAPOST.NET – Sejumlah petinggi Partai Golkar di Aceh bergerak mencari dukungan dari Partai Gerindra untuk maju dalam kontestasi politik di Pilkada 2024.

Setelah Ketua DPD I Partai Golkar Aceh, TM Nurlif, mengajukan dukungan ke Gerindra untuk maju sebagai calon gubernur Aceh, langkah serupa diikuti oleh Sekretaris DPD I Golkar Aceh, Ali Basrah.

Berbeda dengan TM Nurlif, Ali Basrah yang juga menjabat sebagai Ketua Fraksi Golkar di DPR Aceh, mendaftarkan diri sebagai calon Bupati Kabupaten Aceh Tenggara.

Selain itu, Teuku Raja Keumangan juga menunjukkan minat untuk mengikuti Pilkada di Nagan Raya.

Sementara itu, Ketua DPD II Golkar Aceh Singkil, Dulmusrid, juga tengah mencari dukungan dari Gerindra untuk maju sebagai calon Bupati Singkil.

Keempat tokoh Golkar tersebut telah memaparkan visi dan misi mereka di hadapan tim penjaringan DPD Gerindra Aceh, sebagai bagian dari upaya mendapatkan dukungan partai untuk Pilkada 2024.

Berdasarkan catatan LensaPost.net, dari empat Petinggi Golkar tadi. Hanya Ketua DPD II Golkar Aceh Singkil, Dulmusrid yang mendaftar satu paket ke Gerindra.

Ia memilih wakil dari Partai PKB, Sadri Lingga.

Kandidat ini memaparkan visi misi pada Kamis 30 Mei 2024 sore tadi.

Berdasarkan penyampaian Ketua Tim Penjaringan Calon Kepala Daerah DPD Gerindra Aceh, Nasrul Sufi, batas akhir penyampaian visi dan misi adalah pada tanggal 15 Juni 2024. Setelah itu, pada tanggal 16 Juni 2024, semua berkas akan dibawa ke Jakarta untuk dipelajari oleh DPP.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *