LENSAPOST.NET – Persiraja Banda Aceh akan menghadapi PSIM Yogyakarta pada laga kandang keduanya di babak 8 Besar Pegadaian Liga 2 2024/25. Pertandingan akan digelar di Stadion H. Dimurthala, Banda Aceh pada Jumat malam (7/2).
Pelatih kepala Persiraja, Akhyar Ilyas sudah mengevaluasi anak asuhnya yang gagal memetik poin dari kandang PSIM Yogyakarta sebelumnya Jumat lalu. Ia berharap pemain lebih bekerja keras lagi.
“Tentunya pemain harus lebih fokus, pemain harus lebih kerja keras lagi, lebih disiplin, mulai dari kondisi hingga di latihan. Selalu berikan 100 persen di latihan dan 100 persen di pertandingan. Insya Allah kita bisa meraih yang terbaik,” kata Akhyar Ilyas.
“Kita terus berjuang memberikan yang terbaik, sepak bola memang adalah hasil, tapi hari ini kita terus berjuang, kita bermain mati-matian. Pemain sudah memberikan yang terbaik, walaupun hasilnya belum seperti yang kita harapkan, tapi di sisa pertandingan ke depan, kita akan berjuang semaksimal mungkin, kami akan bekerja keras, semoga apa yang kita harapkan bisa tercapai,” sambungnya.
Pertemuan sebelumnya di Stadion Mandala Krida, Persiraja harus mengakui keunggulan PSIM 2-0. Rafinha menjadi pencetak dua gol ke gawang Persiraja di laga itu.
Musim lalu, Persiraja dan PSIM juga pernah bertemu, saat bermain di Aceh, Persiraja berhasil menaklukkan PSIM 3-1. Saat itu Persiraja menang lewat gol yang dicetak Islom Karimov, Ramadhan Madon dan Andik Vermansah.
Sementara itu, Deri Corfe berharap pendukung setia Persiraja untuk kembali memadati Stadion H. Dimurthala, Banda Aceh.
“Jadi kami akan bermain dengan sangat baik dalam beberapa pertandingan berikutnya, dan akan membuktikannya pada para penggemar. Jadi, kami ingin para pendukung datang semua ke stadion mendukung kami. Kami yakin bisa melakukannya (memenangkan laga),” kata Corfe.
“Kami ingin para penggemar hadir mendukung kami, dan kami berharap kami bisa melakukan yang terbaik, Abeh Ubee Abeh, Lantak Laju!” pungkasnya.