Pasangan Hendriyono-Indra Resmi Mendaftar Ke KIP Aceh Selatan

Dok LensaPost

LENSAPOST. NET- Kandidat Hendriyono – Indra Mugiwank Anhar merupakan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Aceh Selatan yang ketiga mendatangi kantor KIP untuk pendaftaran.

Paslon (pasangan calon) tersebut merupakan calon kepala daerah Aceh Selatan dari jalur independen (tanpa parpol) hanya KTP, dan juga salah satu Paslon yang bisa diwawancara oleh wartawan diluar kantor KIP. Bakal Paslon tersebut tiba di Kantor KIP Aceh Selatan yang dikawal ratusan pendukungnya

Mereka hadir di kantor KIP Aceh Selatan sekira pukul 14.00 WIB dan diterima oleh Sekretatis KIP, Surya Dharma. Kehadiran paslon independen ini sekaligus diberi pengalungan Silempang oleh Sekretaris KIP,

Dalam kesempatan itu, kepada awak media Kamis 29 Agustus 2024.Hendriyono dan Indra maju mencalonkan diri sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Aceh Selatan demi untuk mengubah perekonomian masyarakat.

“Target kami di bidang pertanian pada tanaman Batang Pala dan kelautan yang modern dan juga pembangunan merata di seluruh gampong di Kabupaten Aceh Selatan,” katanya.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *