Riau Siap Rebut Peringkat Lima Besar di PON XXI

enjabat (Pj) Gubernur Riau, Rahman Hadi, secara resmi melepas kontingen atlet Riau yang akan bertanding dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumatera Utara.

LENSAPOST.NET – Penjabat (Pj) Gubernur Riau, Rahman Hadi, secara resmi melepas kontingen atlet Riau yang akan bertanding dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumatera Utara.

Kontingen Riau terdiri dari 554 orang, termasuk atlet, pelatih, teknisi, manajer, dan ofisial pendamping. Rahman Hadi menyatakan rasa bangganya atas pengukuhan kontingen ini dan mengingatkan para anggota untuk mengemban tugas dengan penuh tanggung jawab.

“Atas nama Pemerintah Provinsi Riau dan seluruh masyarakat Riau, kami bangga bisa mengukuhkan seluruh jajaran sebagai duta olahraga yang akan mewakili Bumi Lancang Kuning dalam ajang PON XXI 2024 Aceh-Sumut,” ujar Rahman Hadi di Hotel Mutiara Merdeka, Kota Pekanbaru, Provinsi Riau pada Sabtu (24/8/2024).

Rahman Hadi juga menekankan bahwa tugas ini merupakan bentuk pengabdian dan ibadah sosial kepada Provinsi Riau. Ia berharap para atlet dapat mencapai hasil yang optimal dalam perolehan medali dan mencapai target peringkat yang telah ditetapkan.

“Kita pernah menduduki peringkat keenam pada PON 2012 ketika Riau menjadi tuan rumah. Meskipun pada PON XX di Papua, peringkat kita turun menjadi kedelapan, kita tetap yang terbaik di Sumatera,” tambahnya.

Rahman Hadi juga berharap kehadiran mantan Gubernur Riau, Rusli Zainal, yang kini menjabat sebagai ketua kontingen PON, dapat meningkatkan semangat para atlet. Rusli Zainal sebelumnya berhasil membawa Riau sebagai tuan rumah PON 2012, di mana Riau meraih peringkat keenam.

Menurut Rahman Hadi, target peringkat lima besar pada PON XXI Aceh-Sumut sangat realistis, mengingat Riau telah menjuarai Porwil Sumatera tiga kali berturut-turut.

“Sebagai mantan gubernur yang mencatat sejarah dengan menjadikan Riau tuan rumah PON 2012, kami optimis bahwa pada PON XXI Aceh-Sumut, Provinsi Riau mampu meraih peringkat lima besar, melampaui capaian peringkat keenam pada 2012,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *