Rachmad Ramadhan Ingin Terus Perbaiki Kekurangan

Rachmad Ramadhan.

LENSAPOST.NET – PSMS Medan dipastikan akan berjuang di Babak Play-off degradasi Pegadaian Liga 2. Ayam Kinantan pun bertekad memberikan hasil yang maksimal. Bertahan di Pegadaian Liga 2 jadi targetnya.

Karena itu, seluruh skuat PSMS berjanji akan makin bekerja keras. Termasuk Rachmad Ramadhan. Pemain berposisi bek itu berjanji akan terus berbenah untuk tampil lebih baik lagi. “Sebenarnya saya masih banyak kekurangan. Tapi saya akan mencoba memperbaiki itu,” jelasnya.

Rachmad sendiri baru saja terpilih menjadi Player of The Match ketika PSMS mengalahkan Sriwijaya FC pada 11 Januari lalu. Perannya menjaga pertahanan sangat sentral. Dia jadi salah satu pemain penting atas clean-sheetnya PSMS.

Pemain bernomor punggung 25 itu menambahkan tiga poin yang didapat ketika melawan Sriwijaya FC sangat penting. Meski tidak memengaruhi apapun bagi PSMS, tiga poin itu baginya bisa menambah semangat bermain di Babak Play-off degradasi Pegadaian Liga 2. “Ya kami bersyukur kerja keras kami akhirnya mendapat kemenangan,” paparnya.

Rachmad sangat yakin PSMS akan bermain maksimal di Babak Play-off degradasi Pegadaian Liga 2. Akan bertahan di Pegadaian Liga 2 untuk musim depan. “Asalkan kami terus menjaga kekompakan tim,” jelasnya.