Berita  

Pencarian hari ke Tiga, Dilanjutkan Dengan menurunkan lebih banyak Tim SAR Gabungan

LENSAPOST.NET- Hari ke 3 pencarian terhadap bocah M. Zaidan 3 tahun yang hilang dari rumahnya pada pagi Rabu (5/3)di lanjutkan kembali oleh tim SAR Gabungan, Jumat 7 Maret 2025.

 

Pada operasi hari ke Tiga ini Tim SAR Gabungan memfokuskan pencarian di laut dan daratan serta ditempat yang di curigai hilangnya korban.

Kasi Ops Kantor Badan Nasional Pencarian & Pertolongan (Basarnas) Banda Aceh Zul Indra melalui Dantim Basarnas Pos Meulaboh Budi Perdana Yandri kepada awak media mengatakan bahwa Tim SAR Gabungan akan dibagi beberapa tim untuk melakukan pencarian baik di darat maupun di laut.

“Hari ini kita tetap menggunakan Tiga rubber untuk melakukan pencarian, tapi yang turun ke laut Dua rubber dan satu rubber stand by di darat sebagai tim bantuan kalau misalkan terjadi kendala atau trouble terhadap Dua rubber boat yang sedang melakukan pencarian”,katanya

Lanjutnya, Kenapa kita lakukan seperti ini mengingat bahwa hari ini adalah Jumat maka para nelayan tidak ada yang melaut, jadi ketika terjadi trouble terhadap tim di laut, cepat mendapatkan bantuan,

Tim SAR Gabungan yang terlibat pada operasi pencarian hari ini adalah Basarnas Pos Meulaboh, Satgas SAR Aceh Selatan, TNI AL Pos Tapaktuan, BPBD Aceh Selatan, TNI / Polri serta masyarakat.

Sedangkan peralatan yang di gunakan yaitu Tiga buah rubber boat milik Basarnas Pos Meulaboh, TNI AL Pos Tapaktuan dan BPBD Aceh Selatan. (*)