LENSAPOST.NET- Unai Emery memasang target tinggi bersama Aston Villa. Ia bertekad meraih trofi untuk tim asal Birmingham tersebut.
Hal itu diungkapkan manajer asal Spanyol tersebut dalam jumpa pers jelang melawan Bologna di matchday ketiga Liga Champions, Rabu (23/10) pukul 02.00 WIB. Mereka memenangkan dua laga sebelumnya melawan Young Boys dan Bayern Munich.
“Saya tidak ingin menyia-nyiakan waktu di sini, itu pesan saya. Anda tidak bisa menyia-nyiakan waktu di sini,” kata Emery seperti dikutip ESPN dan disadur Antara.
“Tujuan saya di sini adalah mempertahankan level yang kami miliki sekarang di Liga Champions. Dan lebih dari itu, menjadi pesaing untuk meraih gelar.”
“Kami ingin mencapai tujuan kami, salah satunya adalah bermain di Liga Champions secara konsisten. Ini bukan hanya tentang berada di sana karena kebetulan, saya ingin kami tetap di sana untuk waktu yang lama.”
“Tentu tidak mudah. Kadang-kadang Anda bisa mengalami masalah atau kesulitan, tapi Anda harus tangguh. Kami ingin membangun mentalitas kuat dan selalu mendobrak batas,” jelasnya.
Sejak Emery datang pada 2022 silam, Villa menjadi salah satu tim yang berkembang pesat. Musim lalu, mereka finis empat besar di Premier League dan menembus semifinal Europa Conference League. Mereka juga memulai musim ini dengan baik.
Selain masih sempurna di Liga Champions, mereka juga baru sekali kalah di Liga Inggris dan kini berada di urutan empat klasemen sementara dengan 17 poin dari delapan laga. Moral para pemain pun terangkat.
“Selama empat tahun terakhir sejak saya bergabung, klub ini berhasil melesat naik. Saya pikir kami bisa mencapai puncak,” ujar bek Matty Cash mengenai ambisi Villa, dikutip BBC.