LENSAPOST.NET – Kerusakan ruas jalan di kawasan Kota Blangpidie, tepatnya di Jalan Selamat, pusat Pasar, telah lama dikeluhkan oleh para pengguna jalan. Keluhan ini tidak hanya datang dari para pengendara, tetapi juga dari pedagang yang beraktivitas di sekitar area tersebut.
“Tiga hari yang lalu jalan ini baru saja diperbaiki oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Aceh, tapi hanya bertahan 24 jam. Setelah itu, jalan kembali rusak,” ujar Akbar, salah satu pedagang di lokasi tersebut, Selasa (28/1/2025).
Akbar menduga bahwa pekerjaan penambalan yang dilakukan oleh pihak dinas pada Sabtu (26/1) lalu tidak memperhatikan kualitas pengerjaan. Menurutnya, proses perbaikan dilakukan secara tidak merata, sehingga hasilnya tidak bertahan lama.
“Kami berharap tindakan penambalan ini bisa menjadi solusi bagi pengguna jalan. Namun sayangnya, perbaikan tersebut tidak memberikan dampak apa pun,” kata Akbar.
“Baru saja diperbaiki, besoknya sudah rusak lagi. Sepertinya dikerjakan asal-asalan saja,” tambahnya.
Mewakili masyarakat setempat, Akbar berharap pemerintah lebih memperhatikan mutu pekerjaan dalam melakukan penambalan jalan, terutama di pusat kota Blangpidie, agar hasilnya lebih tahan lama dan aman bagi pengguna jalan.
“Jangan hanya asal jadi, utamakan kualitas agar tidak terkesan asal-asalan,” tegasnya.
Berdasarkan pantauan di lapangan, jalan yang mengalami kerusakan ini merupakan jalur yang sangat ramai dilalui kendaraan. Jika dibiarkan terus berlubang, kondisi ini berpotensi menyebabkan kecelakaan dan membahayakan pengguna jalan.