LENSAPOST.NET – PSS Sleman menutup laga putaran pertama dengan senyuman. Pada laga pekan ke-9 Pegadaian Championship 2025/26, Super Elang Jawa berhasil menahan PS Barito Putera dengan skor 1-1 di Stadion Demang Lehman, Banjarbaru, Sabtu (8/11).
Barito Putera sempat unggul lebih dulu di menit ke-25 lewat gol Renan Alves. PSS kemudian membalas lewat gol Irvan Mofu di menit ke-79.
Sebuah poin berharga tentunya untuk PSS. Tambahan satu poin membuat PSS tetap ada di puncak klasemen sementara Grup 2 atau Grup Timur dengan koleksi 19 poin. Di peringkat ke-2 ada Laskar Antasari yang mencatat 18 poin.
“Pemain begitu militan di babak kedua. Kita banyak tertekan di babak pertama.Dan akhirnya kita bisa cetak satu gol dan mendapat poin penting. Bersyukur kita tetap ada di puncak klasemen,” kata pelatih PSS, Ansyari Lubis.
Dia juga mendapatkan catatan dari laga lawan Barito Putera kali ini bagi PSS.
“Ketika kita main tandang, kita dari awal pertandingan harus punya kemauan lebih baik. Tidak boleh lambat. Ini jadi evaluasi kita. Namun yang pasti, inilah sepakbola,” dia menegaskan.
Sementara pencetak gol kemenangan PSS, Irvan Mofu juga mengaku lega dengan hasil imbang dari Barito Putera ini. “Laga berjalan sangat seru. Kami bersyukur dapat poin disini setelah sebelumnya kehilangan poin,” ucap Irvan Mofu.
Sepanjang putaran pertama, PSS mencatat hasil bagus yang membawanya ke singgasana puncak klasemen. Dari sembilan laga, PSS mencatat enam kali menang, dua kali imbang dan sekali kalah.
Untuk urusan mencetak gol, PSS mampu menjebol gawang lawan sebanyak 19 kali dan baru kebobolan enam gol.












