LENSAPOST.NET– Kebakaran rumah kembali terjadi dan kali ini menghanguskan 4 unit rumah warga di Gampong Penanggalan Timur, Kecamatan Penanggalan, Kabupaten Subulussalam, kemarin sore pukul 17:15 WIB.
Dilaporkan rumah yang terbakar dalam kondisi rusak parah. Penyebab terjadinya kebakaran masih dalam penyelidikan.
Kepala BPBA Ilyas menyampaikan Korban terdampak sebanyak empat orang.
“Abdi Suhada Manik, -Ardianto, Khariaman, Aan Kombih,”kata Ilyas.
Korban yang rumahnya terbakar telah mengungsi ke rumah saudara, dipastikan tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.
BPBD Kota Subussalam telah melakukan kajian dan pendataan, melakukan koordinasi dengan pihak perangkat gampong dan instansi terkait, menyiagakan personil TRC untuk tetap berada di lokasi.
“Memberikan bantuan masa panik, mendirikan posko dan mengerahkan 5 unit armada damkar ke lokasi kejadian dengan 30 personil untuk melakukan pemadaman api. Dari laporan terakhir yang diterima BPBA api sudah berhasil dipadamkan pada pukul 17:45 WIB,”katanya.












